Adapun penggagas utamanya sekaligus penulis teks Dzikrul Ghofilin adalah Kiai Hamim Jazuli (Gus Miek). Beliau banyak mencurahkan perhatian dan tenaga sepenuhnya demi memperjuangkan Dizikrul Ghofilin.
Gus Miek |
Klik : Biografi Gus Miek
Di Surabaya, Gus Miek memulai kegiatan Dzikrul Ghofilin yang hanya diikuti oleh beberapa orang hingga menjadi belasan orang jama’ah.
Tempat kegiatannnya berpindah-pindah dari jama’ah yang satu ke jamaa’ah yang lainnya. Sebelum acara Dzikrul Ghofilin dimulai, Gus Miek mengajak jama’ahnya terlebih dahulu berkumpul di makam Sunan Ampel, dengan membaca al-Fatihah 500 kali, baru kemudian berangkat ke rumah yang menerima giliran acara Dzikrul Ghofilin.
Inti ajaran Dzikrul Ghofilin adalah mendekatkan diri kepada Allah SWT, dengan cara berdzikir. Menurut Gus Miek, fadhilah utama Dzikrul Ghofilin adalah murni tujuan akhirat, murni kebahagiaan di akhirat, dan biasanya orang yang benar-benar menata akhiratnya urusan duniawinya juga akan ikut tertata.
Dengan demikian, cara termudah menurut Gus Miek adalah dengan mencintai para kekasih Allah dan orang-orang yang shaleh. Jika kita mencintai auliya’ kekasih Allah, dan sholihin orang-orang shaleh, maka besok kita akan dikumpulkan bersama mereka
Perjuangan Gus Miek dilanjutkan putra dan cucunya, yaitu Gus Sabuth dan Gus Ferry
Gus Sabuth (kiri) - Gus Ferry (kanan) |
Seharusnya acara Rutinan yang di Surabaya, Pada Jum'at 01 April 2022 bertempat di Gedung Astranawa - Gayungan Surabaya. Namun dikarenakan panitia mengundurkan diri, maka pengurus Jantiko Mantab mengusulkan pengalihan ke Musholla As-Suyudi.
Setelah musyawarah dengan Ketua RT 08 dan Ketua Takmir Musholla As-Suyudi, maka mengabulkan permohonan dengan pertimbangan maksimal pesertanya yang hadir maksimal 200 orang.
Adapun hasil rapat koordinasi yang terakhir (17/03/2022), telah diputuskan :
- Insyaallah acara pada, Jumat 1 April 2022. Acara inti bakda Isya'
- Pimpinan Dzikrul Ghofilin : Gus Sabut dan Gus Ferry hadir bakda Maghrib ditempatkan ke Gedung baru. Jamuan kesukaan beliau adalah tahu campur dan degan
- Panitia Dzikrul Ghofilin menanggung perangkat kegiatan : Backdrop, panggung, sound, publikasi, pemasangan umbul-umbul dan bendera, Bisyaroh Kyai
- Takmir Musholla As-Suyudi menanggung : Konsumsi, keamanan, dan operasional parkir.
- Konsumsi jamaah sebanyak 200 orang. Berupa nasi plus air mineral gelas
- Tempat parkir di arahkan ke lahan H. Mulyono (telah mendapatkan ijin)
- Plan A Acara (tidak ada Teraweh) kegiatan berakhir pukul 22.00 wib
- Plan B Acara (ada Teraweh) kegiatan berakhir pukul 23.00 wib
- Mempertimbangkan loading peralatan dan setting area, maka akses jalan 6c disamping Musholla akan ditutup sementara mulai pukul 13.00 - 23.00 wib. Mohon maaf atas ketidaknyamanan, dan terimakasih atas saling pengertiannya
Anggaran Kebutuhan yang menjadi tanggungan Musholla As-Suyudi :
- Konsumsi makan 200 jamaah x Rp. 7000.....Rp. 1.400.000,-
- Konsumsi jamuan kyai tahu campur....Rp. 190.000,-
- Buah.....Rp. 80.000,-
- Degan.....Rp. 24.000,-
- Empat botol Aqua 600 ml.....Rp. 12.000,-
- Rokok satu slop.....Rp. 189.000,-
- Tali asih dua kyai (spikoe)....(donatur Bapak Huriyanto)
- Tambahan tali asih (spikoe) untuk Gus Muhdlor.....Rp. 210.000,-
- Air mineral 600 ml.....(donatur Bapak Budirama)
Update Perolehan Infaq :
- (17/03/2022) Hamba Allah.....Rp. 1.000.000,-
- (01/03/2022) Hamba Allah 6b.....Rp. 200.000,-
- (01/03/2022) Hamba Allah.....Rp. 200.000,-
- (01/03/2022) Dari kas Musholla As-Suyudi.....Rp. 693.000,-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar