Minggu, 31 Maret 2019

Pelayanan Masyarakat


Dalam meningkatkan peran dan fungsinya kepada masyarakat, Ketakmiran Musholah As-Suyudi berdasarkan pertimbangan :
  1. Bahwa masyarakat semakin religius dalam menjalani amaliyah kehidupan yang bersendikan nilai-nilai Agama Islam
  2. Musholah sebagai media dakwah sekaligus tarbiyah siap dalam melayani permohonan hajat keperluan warga yang terkait walimah dan kirim doa.
  3. Segenap pengelolaan acara hajatan tidak dipungut bisyaroh/ biaya. 
Maka, Ketakmiran berperan aktif dalam melayani tugas sosial masyarakat, meliputi :

Walimah Nikah, Dengan Agenda Acara :
  1. Pembukaan
  2. Pembacaan Ayat Suci Al-Quran
  3. Khutbah Nikah
  4. Prosesi Akad Nikah
  5. Doa untuk kedua mempelai
  6. Prosesi penyerahan mahar diiringi Sholawat Nabi

Walimah Hamli, Tingkeban, Mitoni, Dengan Agenda Acara :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Pembacaan Surah Maryam dan Yusuf
  4. Pembacaan Sholawat Nabi
  5. Doa

Walimah Khitan, Dengan Agenda Acara :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Yasin & Tahlil (kondisional)
  4. Pembacaan Sholawat Nabi
  5. Taushiyah Tarbiyatul 'Aulad
  6. Doa

Walimah Tasmiyah & Aqiqoh, Dengan Agenda Acara :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Yasin & Tahlil (kondisional)
  4. Pembacaan Sholawat Nabi
  5. Potong sebagian rambut (ketok kuncung)
  6. Tabarukkan, dengan bayi di kelilingkan ke hadirin untuk dimintakan keberkahan doa dan diusap keningnya
  7. Doa

Syukuran Pindahan Rumah, Dengan Agenda Acara :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Yasin & Tahlil (Kondisional)
  4. Dzikir memasuki rumah/ bangunan baru
  5. Doa
(Sabtu, 30 Maret 2019)
Di persewaan kos milik pak Edy gang 6c, dengan pengelolanya pak Yatimin

Walimah Safar atau Syukuran Ibadah Umroh, Dengan Agenda Acaranya :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Yasin & Tahlil (Kondisional)
  4. Pembacaan Sholawat Nabi
  5. Kultum manasik
  6. Doa
  7. (biasanya di pagi hari sebelumnya, diadakan khotmil Qur'an 30 juz)
Khotmil Qur'an (Ahad, 21/04/2019) menjelang Umroh dari Mas Gunawan VIB

Takziyah & Perawatan Jenazah, Dengan Agenda Aktivitasnya :
  1. Penyiapan musholah bila digunakan sebagai tempat sholat jenazah
  2. Pemasangan terop dan kursi di rumah duka
  3. Mendampingi modin dalam proses memandikan, mengkafani, menyolatkan jenazah, menguburkan hingga talqin si mayyit
  4. Memberikan sambutan atas nama keluarga, bila dipasrahi dari sohibul mayyit

Kirim Doa Ahli Kubur, Dengan Agenda Acaranya :
  1. Pembukaan
  2. Khususiyah
  3. Yasin dan Tahlil
  4. Doa


Jumat, 29 Maret 2019

PHBI Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW



Nomor :
Lampiran :
Hal :

Assalamualaikum wr wb

Dalam rangka memperingati Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW, Ketakmiran Musholah As-Suyudi mengundang Jamaah dan Warga, pada :

Rabu, 03 April 2019
Bakda Sholat Isya'
Agenda Acara :
  1. Khususiyah dan kirim shodaqoh, yang pahalanya ditujukan kepada Ahli Kubur
  2. Pembacaan Tahlil
  3. Pembacaan Sholawat Nabi
  4. Kultum dan Doa
  5. Ramah Tamah
Atas perhatian, dukungan dan kehadirannya dihaturkan terimakasih

Wassalamualaikum wr wb
Surabaya, 29 Maret 2019

Ketua Takmir Musholah As-Suyudi
t.t.d
Suparman, SH

Hasil Pelaksanaan :
Setelah sholat Isya' berjamaah, langsung pembukaan PHBI Isro' Mi'roj dan dilanjutkan dengan Khususiyah dan Tahlil

(Ustadz Huriyanto)

Dirangkai berikutnya Pembacaan Sholawat Nabi Muhammad oleh ananda Abiyan.


Sedangkan Mahalul Qiyam oleh Ustadz Said



Syahdunya para jamaah :




Untuk Kultum disampaikan oleh Bapak Onny Fahamsyah, dengan resume materinya :

Peristiwa Isro Mi'roj diawali sebelumnya dengan kewafatan Siti Khadijah Istri Rasulullah, dan juga paman beliau yang paling setia membelanya, yaitu Abu Thalib.

Tahun wafatnya dua orang yang senantiasa melindungi perjuangan beliau disebut dengan Aamul Husni atau tahun kesedihan.

Allah SWT menghibur kesedihan Baginda Rasul dengan memperjalankan malam Isro' dari Masjidil Harom di Mekkah, hingga  ke Masjidil Aqsha di Palestina.

Selanjutnya Mi'roj ke Sidrotul Muntaha untuk menerima perintah sholat lima waktu sebagai "oleh-oleh" dari peristiwa tersebut.

Kosa kata "oleh-oleh" dari kepulangan suatu perjalanan pasti menyenangkan, seperti halnya tetangga maupun saudara yang memberikan oleh-oleh kepada kita setelah mereka dari berpergian.

Nah, sekarang oleh-oleh Rasulullah dari Isro' Mi'roj berupa sholat lima waktu apakah juga diiringi dengan kesenangan dan riang gembira oleh kita sebagai umatnya untuk menjalankannya ?

maka kita sendiri yang dapat menyadari dengan menjalankan sholat bukan sekedar penggugur kwajiban saja, namun bisa istiqomah berjamaah dalam menjalankannya pada masjid atau musholah yang menjadi tempat ibadah bersama warga.

Begitu pula dengan ketakmiran musholah As-Suyudi dalam melayani jamaah dari warga yang cenderung meningkat jumlahnya, terutama saat sholat teraweh dan Idul Adha.

Sehingga untuk meningkatkan kenyamanannya perlu pemasangan kanopi yang menutup bagian atas sisi selatan jalan musholah.

Juga untuk menutup hujan yang menapis masuk ke lantai musholah yang menyebabkan jamaah pernah terpeleset jatuh karena licinnya lantai.

Karena biaya pemasangan diperkirakan mencapai Rp. 59.150.000,- maka perlu bantuan dari jamaaah dan warga.

Baca pula : up date dana penerimaan pemasangan kanopi

Diriwayatkan setelah Fathul Makkah, tantangan perang selanjutnya dikumandangkan  oleh Kaisar Heraklius dari Imperium kekaisaran Romawi yang akan menghancurkan kaum muslimin di Madinah.

Menanggapi itu, Rasulullah memerintahkan para sahabatnya untuk bersiap menghadapinya di kota Tabuk. Termasuk kebutuhan logistik perang yang membutuhkan pembiayaan besar.

Rasulullah Menegaskan, "Barangsiapa ikut serta menyiapkan pasukan usrah, maka baginya surga".

Mendengar seruan perintah jihad tersebut, para sahabatnya langsung berlomba-lomba untuk menyumbangkan harta benda yang dimilikinya. Sebut saja :
  1. Sayidina Abu Bakar, ra membawa seluruh harta bendanya sebesar 4000 dirham
  2. Sayidina Umar bin Khattab, ra datang membawa setengah hartanya
  3. Sayidina Utsman membawa 1000 dinar, dan 300 unta lengkap dengan pelananya
  4. Abdurahman bin Auf membawa 2000 dirham.
Ada sahabat yang hanya mampu menyumbang satu sha' kurma seperti Khaitsama al-Anshari. Sedangkan Abu Uqail menemui Rasulullah dengan setengah sha' kurma saja.

Melihat hal itu, kaum munafik mencela infak mereka yang terlalu sedikit. Di sisi lain, yang menyumbang besar tetap mereka gunjingkan dan dituduh sebagai bentuk riya' atau pamer.

Allah menjelaskan dalam Surat At-Taubah ayat 79 :

"(Orang-orang munafik itu) yaitu orang yang mencela kaum mukmin yang memberi sedekah dengan sukarela dan (mencela) orang-orang yang tidak memperoleh (untuk disedekahkan) sekedar kesanggupannya, maka orang-orang munafik itu menghina mereka. Allah akan membalas penghinaan mereka itu, dan untuk mereka azab yang pedih."

Kemunafikan juga pada diri seorang Jadd bin Qais, Imam Alusi dalam Ruhul Maani menjelaskan. Suatu hari Rasulullah bertanya kepada Jadd bin Qais, "Bagaimana pendapatmu tentang berjihad dengan Banu Asfar (kaum berambut pirang/ Romawi) ?" Jadd menukasnya, "Ya Rasulullah, izinkan saya (tidak ikut berperang), Jangan jerumuskan saya dalam fitnah. Demi Allah kaumku semua tahu bahwa tidak ada laki-laki yang paling besar kekagumannya kepada wanita daripada aku (rajulun mughramun binnisa). Saya khawatir kalau saya melihat wanita pirang itu, saya tidak dapat bersabar.''
Rasulullah meninggalkannya sambil berkata,"Saya beri izin untukmu."

Alasan Jadd tidak ikut berperang adalah dibuat-buat, alasannya tak lain adalah sifat munafik yang tertanam di hatinya. Ia terjerumus ke dalam fitnah berpaling dari jihad dengan izin dan alasan yang batil.

Lain halnya dengan Sahabat Ulbah bin Zaid, saking tidak punya apapun yang bisa disumbangkan, mampunya hanya dengan Tahajud dan doanya.

Keesokan harinya setelah Rasulullah sholat shubuh berjamaah dengan sahabatnya, beliau menyampaikan bahwa Allah menerima sodaqoh dari Ulbah bin Zaid dengan tahajudnya semalam

Sehingga dihubungkan dalam konteksnya saat ini yang tidak ada peperangan seperti zaman Rasulullah, maka berkorban harta benda untuk agama Islam diantaranya dengan menyumbangkan ke tempat ibadah dan memakmurkan aktivitasnya.

Oleh sebab itu, bersamaan dengan pemasangan kanopi di sisi selatan musholah As-Suyudi, maka jamaah dan warga bisa memberikan harta bendanya yang terbaik agar proses pemasangan dan pembiayaannya bisa segera terselesaikan secepatnya.

Bilapun belum memiliki rezeki untuk disumbangkan, bisa didoakan agar proses dapat berjalan lancar.

Namun bila ada orang yang berhati munafik dalam melihat perjuangan memakmurkan rumah Allah ini, maka sudah jelas adzab dan balasannya dari Allah SWT

Doa Penutup oleh Ustadz Huriyanto
Selanjutnya ramah tamah dengan menikmati hidangan yang dibawa oleh jamaah.

(Kebersamaan jamaah pria)

(Kebersamaan jamaah wanita)


Kamis, 21 Maret 2019

UNDANGAN DOA BERSAMA



Nomor : 02/TM/As-Suyudi/III/2019
Lampiran :
Hal : Doa Bersama

Kepada Yth..............
Takmir/ Jamaah/ Warga
Di Tempat

Assalamualaikum wr wb

Berdasarkan Pertimbangan :
  1. Demi suksesnya seluruh hajat dan program ketakmiran, misalnya pemasangan kanopi jalan di sisi selatan musholah yang membutuhkan biaya besar
  2. Persiapan melengkapi fasilitas dan perangkat manajerial menyambut bulan suci Ramadhan
  3. Mengharapkan kelancaran dan kesuksesan pemilu 2019 serta keutuhan bangsa dan negara
Maka mengundang sesama takmir, jamaah dan warga dalam DOA BERSAMA yang InsyaAllah akan dilaksanakan pada :

Sabtu, 23 Maret 2019
Bakda Sholat Shubuh
Di Musholah As-Suyudi
Agenda Acara :
  1. Sholat Shubuh Berjamaah
  2. Khususiyah & Istighotsah
  3. Yasin, Tahlil & Doa
  4. Sholat Sunnah Isyroq dua rokaat
  5. Jamuan ramah tamah
Atas perhatian dan pertisipasinya dihaturkan terimakasih.

Wassalamualaikum wr wb

Surabaya, 21 Maret 2019
Ketua Takmir Musholah As-Suyudi



Senin, 11 Maret 2019

Up Date PENERIMAAN DANA KANOPI JALAN


 
(Tampak Awal)

(Ilustrasi Desain rencana kanopi jalan)

(Video Konstruksi Pemasangan Kanopi)


Nomor : 01/TM/As-Suyudi/III/2019
Lampiran :
Hal : Permohonan Dana

Kepada Yth.........................
Jamaah/ Warga/ Donatur
Di Tempat

Assalamualaikum wr. wb

Dasar Pertimbangan Tentang Pemasangan Kanopi Jalan :
  1. Air hujan menapis masuk ke dalam Musholah dari serambi sisi selatan, menyebabkan air menggenang dan licin pada lantai musholah, sehingga pernah terjadi beberapa jamaah  jatuh terpelesat.
  2. Sebagai atap shoft jamaah bila meluber hingga ke jalan, seperti saat sholat Terawih di bulan Suci Ramadhan
  3. Memudahkan fasilitas terop bila ada acara Peringatan Hari Besar Islam seperti : Maulid Nabi Muhammad SAW dan Idul Adha
  4. Sebagai atap lahan parkir motor jamaah dari panas dan hujan.
Berdasarkan pertimbangan tersebut di atas, Ke-Takmiran Musholah AS-Suyudi berencana memasang kanopi jalan di samping selatan musholah, dengan perkiraan biaya sebesar Rp. 59.150.000,- (Lima Puluh Sembilan Juta Seratus lima Puluh Ribu Rupiah).

Dengan Rincian Konstruksi :
  • Pipa keliling 2 dim medium air isi 1 dim
  • Reng pipa 1.5 dim 
  • Atap Sepadek 0.35 
Ukuran kanopi :
13m x 13m =168 m2 x Rp 350.000,-
= Rp59.150.000,-

Demi kelancaran proses pemasangan tersebut kami mohon partisipasi dari jamaah, warga, maupun donatur.

Adapun teknisnya, kami akan melakukan Penarikan Jariyah Sukarela setiap awal bulan selama dua bulan (April-Mei). Namun bila anggarannya belum terpenuhi, kami masih membuka penggalangan dana tersebut.

Petugas Penarikan Dana :
  • Ketua Takmir : Bapak Suparman (Hp : 0812 1769 2555)
  • Bendahara : Bapak Bambang Winarto (Hp : 0812 3297 5515) (no.rek BNI  0522837648)
  • Gang VI Raya : Bapak Nardi (Hp : 0821 4368 2674)
  • Gang VI A : Bapak Supaji (Hp : 0852 300 87493)
  • Gang VI B : Bapak Ustadz Huriyanto (Hp : 0813 2737 3383)
  • Gang VI C : Bapak Piyanto (Hp : 0878 5120 0959)
  • Gang VI D : Bapak Romlan (Hp : 0852 5977 6615)
  • Gang IX : Bapak Gatot (HP : 0857 8448 4544)
Up date penerimaan dana, bisa dilihat : 
www.as-suyudi.blogspot.com

Wassalamualaikum wr wb.      

Surabaya, 11 Maret 2019
Ketua Takmir Musholah As-Suyudi

T.t.d

SUPARMAN, SH


Tembusan :
  1. Ketua RW II Medokan Ayu, Rungkut Surabaya
  2. Ketua RT 08 / RW II Medokan Ayu, Rungkut Surabaya


Realisasi Pemasangan :


(Jum'at, 22 Maret 2019 pukul 13.00)

(Jum'at, 29 Maret 2019 pukul 11.15)

(Sabtu, 05 April 2019, Pukul 17.00)

(Sabtu, 13 April 2019, Pukul 06.30)

(Selasa, 16 April 2019, Pukul 05.00)

Pemasukan Dana Termin I :
  1. Kas Musholah (Rp.20.850.000,-)
  2. Bp. Hendro-6raya (500ribu)
  3. Hamba Allah-6raya (200ribu)
  4. Hamba Allah (T)-6a (500ribu)
  5. Bp. Hakam-6a (500ribu)
  6. Bp. Hamba Allah (1juta)
  7. Hamba Allah-ykp (1juta)
  8. Hamba Allah-6raya(200ribu)
  9. Hamba Allah-6c (150ribu)

Total Termin I : Rp.24.900.000,-
(Dua puluh empat juta sembilan ratus ribu rupiah)

Telah dibayarkan ke Vendor pemasangan, CV Amanda Alumunium ( Mas Bambang Ghoib - gang 6a )


(Ahad, 31 Maret 2019, pukul 20.00)

................................................................................
Kekurangan Pembayaran :
Rp. 34.250.000,-
(Tiga puluh empat juta dua ratus lima puluh ribu rupiah)
...............................................................................

Pemasukan Dana Termin II :
  1. Hamba Allah-6raya (300ribu)
  2. Bp. Ngadimin-6B (500ribu)
  3. Bp. Ropingi-6B (250ribu)
  4. Kaji Darul-IX (200ribu)
  5. Hamba Allah(DMY)-6C (1juta)
  6. Bp. Dema(EWA)-6D (500ribu)
  7. Hamba Allah(N)-6raya (250ribu)
  8. Bp. Yusuf-6A (500ribu)
  9. Menara Las- 6B (1juta)
  10. Jamaah PHBI Isro' Mi'roj As-Suyudi  (500ribu)
  11. Bp. Sarjono-6c (200ribu)
  12. Almarhum : Bp. Kasida, Bp. Parto Sento sekalian, Bp. Abu Naim, Bp. Dul Ghofur (1juta)
  13. Hamba Allah (150ribu)
  14. Hamba Allah (D)-6B (300ribu)
  15. Bp. Widigdo-(100ribu)
  16. Almarhum : H.Idrus, Ibu Badate, Anak Nurhidayati, Anak Aisyah - (100ribu)
  17. Hamba Allah-6C (1,5 Juta)
  18. Hamba Allah-6C (150ribu)
  19. Hamba Allah-6raya (800ribu)
  20. Hamba Allah-6D (1juta)
  21. Almarhumah Ibu Taminah-Tambak Medokan Ayu 6C/69 (3Juta)
  22. Bp. Mahfudz Sai-6c (1.100.000,-)
  23. Bp. Risal-6C untuk Almarhum : Eny Rohaini Ritonga, Soeharto, Amir Rajab Harahap, Siti Romlah Nasution (200ribu)
  24. Bp. Hardi-6raya/2 (200ribu)
  25. Bp. Eric - 6B (500ribu)
  26. Kolektif warga Gg IX dan IXa bulan April (912ribu)
  27. Bp. Edy-6raya (200ribu)
  28. Mas Bayu-6C (500ribu)
  29. Mbak Rita-6C (200ribu)
  30. Kolektif warga Gg VIC bulan April (866ribu)
  31. Kolektif warga Gg VID bulan April (1.005.000,-)
  32. Kotak Infaq Musholla Bulan April (3juta)
  33. Keluarga Bp. Krido - 6A (500ribu)
  34. Kolektif warga Gg 6raya bulan April (2.170.000,-)
  35. Kolektif warga Gg 6B bulan April (3.039.000,-)
  36. Hamba Allah-6A (5Juta)

Total Termin II
Rp. 32.692.000,-
(Tiga Puluh Dua Juta Enam Ratus Sembilan Puluh Dua Ribu Rupiah)

Telah dibayarkan Termin II ke Vendor pemasangan, CV Amanda Alumunium ( Mas Bambang Ghoib - gang 6a )



(Rabu, 10 April 2019, pukul 18.30
................................................................................
Kekurangan Pembiayaan :
Rp. 1.558.000,-
(Satu Juta Lima Ratus Lima Puluh Delapan Ribu Rupiah)
................................................................................

Penerimaan Termin III :
  1. Hamba Allah (100ribu)
  2. Hamba Allah-6A (300ribu)
  3. H. Milan RT 11 (300ribu)
  4. Hamba Allah IXA (500ribu)
  5. Ayu IXA (100ribu)
  6. Kolektif Warga 6A bulan April (800ribu)
  7. Bp. Yekti-6raya (500ribu)
  8. Almarhumah Ibu Jarmi-Pandugo (100ribu)
  9. Bp. Didik-6raya (200ribu)
  10. Bu. Siti Cholimah (1 Juta)
  11. Hamba Allah (3,5 Juta)
  12. Bu. Umi-Gg 6/45c (250ribu)
Total Termin III :
Rp. 7.650.000,-
(Tujuh Juta Enam Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah)

Saldo Surplus :
Rp. 6.092.000,-
(Enam Juta Sembilan Puluh Dua Ribu Rupiah)

Alhamdulillah pada hari Rabu, 10 April 2019, tepat pukul 21.00 WIB. Total sumbangan telah mencapai batas nominal pembiayaan anggaran kebutuhan dan menghasilkan saldo surplus.

Bagi donatur yang masih berniat menyumbang, maka saldo akan dikumpulkan ke dalam kas Musholla untuk agenda perbaikan fisik atau melengkapi fasilitas musholla. 

................................................................................

Telah dibayarkan Termin III ke Vendor pemasangan, CV Amanda Alumunium ( Mas Bambang Ghoib - gang 6a )



Pada Hari Selasa, 16 April 2019
Pukul 10.00 Wib

Dengan telah dibayarkannya kekurangan pada Termin III sebesar Rp. 1.558.000-. maka seluruh Anggaran Pembiayaan Kanopisasi telah LUNAS


.......................................................................

Walaupun telah lunas pembayaran kanopisasi, namun warga masih ada yang menyumbangkan infaqnya.

Sehingga kami menuliskan laporannya dalam web blog ini sebagai wujud akuntabilitas, dan akan dimasukan dalam kas Musholla As-Suyudi :
  1. H. Wandi - Tambak Medokan Ayu Raya no 100 (200ribu)



(Up date : Sabtu, 20 April 2019, Pukul 06.00)